Dalam Rangka Peringati HUT PIPAS ke-20, Lapas Pasir Putih Ikuti Kegiatan Tabur Bunga di TMP Surengrono Cilacap

    Dalam Rangka Peringati HUT PIPAS ke-20, Lapas Pasir Putih Ikuti Kegiatan Tabur Bunga di TMP Surengrono Cilacap
    Dalam Rangka Peringati HUT PIPAS ke-20, Lapas Pasir Putih Ikuti Kegiatan Tabur Bunga di TMP Surengrono Cilacap

    Cilacap-INFO_PAS. Dalam rangka memperingati rangkaian HUT Paguyuban Ibu - Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) ke-20 Tahun 2024 yang bertema "PIPAS Berdikari, Pemasyarakatan Maju". Ketua dan anggota PIPAS Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pasir Putih Nusakambangan Kemenkumham Jateng mengikuti ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Surengrono Cilacap bersama ibu - ibu PIPAS dan Dharma Wanita Persatuan se Nusakambangan - Cilacap. Kamis(01/02. 

    Pada hari ini telah dilaksanakan upacara penghormatan dan doa bersama untuk para pahlawan yang telah gugur demi Nusa dan Bangsa Indonesia. Kemudian acara berlanjut pada kegiatan peletakan karangan bunga

    pada monumen Taman Makam Pahlawan kemudian dilanjutkan tabur bunga secara bersama - sama masing - masing UPT se Nusakambangan-Cilacap. Diharapkan dari kegiatan pada hari ini adalah untuk menumbuhkan semangat jiwa kepahlawanan dan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi Negara Indonesia.     /dsy-aj

    kemenkumhamjateng
    ANJAR WAHYU KUSUMA

    ANJAR WAHYU KUSUMA

    Artikel Sebelumnya

    PK Bapas Nusakambangan Hadiri Kegiatan Workshop...

    Artikel Berikutnya

    Monitoring dan Evaluasi, Kasi Admin Kamtib...

    Berita terkait